Audioengine A5+ review

Audioengine A5+ review
October 16, 2014 altious
In Reviews

Beberapa bulan yang lalu, saya telah mengulas tentang AudioEngine A2 +
Sebuah desktop speaker yang berukuran kecil namun terdengar besar dan merupakansebuah karya minimalis, dan tidak memiliki banyak kerumitan dalam menggunakannya.

Sekarang, saya akan mengambil bagian terakhir, mengulas agar anda dapat memahami A5 + speaker lebih dalam lagi.
saya pikir mereka tampak besar namun saya tidak bisa dengan mudah memperkirakan ukuran mereka dan tentu saja mereka memiliki berat yang berbeda dengan speaker lainnya. Selain, A5 + yang akan saya ulas akan terlihat gagah dengan balutan bambu di setiap sisinya tentunya dengan sedikit tambahan biaya untuk menciptakan karya berkualitas tersebut dan membuat mereka terlihat lebih dahsyat.

Biasanya, Audiongine A5 + biaya Rp. 5.985.000 untuk sepasang, remote, tas penyimpanan, dan semua kabel yang dibutuhkan untuk perlengkapan koneksinya. Tetapi jika Anda ingin A5+ bambu buatan tangan anda harus menambah sedikit biaya tambahan. Untuk sepasang A5+ bamboo anda membelinya dengan harga Rp. 7.035.000 dan speaker anda akan terlihat lebih luar biasa. Untuk terlihat lebih halus anda bisa membersihkannya dengan kain agar terlihat mengkilat, A5+ bambu juga tidak mudah lecet walaupun anda menggesekannya dengan kunci anda.

Secara internal, A5+ memiliki 150W peak power Total (50W RMS/75W peak per channel) dengan AES. Di bagian depan, Anda akan melihat kevlar woofer sebesar 5″ dengan balutan silk dome tweeter sebesar 3/4″, IR port (yang juga dapat bekerja dengan smartphone yang memiliki kemampuan untuk mengontrol perangkat dengan port IR), dan akhirnya , tombol volume yang juga berfungsi sebagai tombol “sleep”. Input-wise, Anda dapat memilih untuk menggunakan 3.5mm stereo mini-jack atau RCA L/R. USB port terdapat pada belakang speaker, namun itu untuk perangkat pengisian, bukan untuk mentransfer data atau audio.
Speaker kiri, yang memiliki pendingin besar dan juga memiliki semua komponen listrik utama di dalamnya, beratnya sekitar 7 kg, sedangkan speaker kanan beratnya hanya 4,4 ​​kg. Tentu saja speaker ini cukup besar, berukuran 10,75 “(27cm) x 7” (18cm) x 9 “(23cm) – dengan demikian, pastikan Anda memiliki ruang meja yang cukup untuk menempatkan mereka, jika tidak maka anda bisa memilih A2+ yang berukuran lebih kecil.

Kemungkinan besar, anda pasti akan memutar tombol volume A5+ hingga maksimal untuk mencoba kekuatan suaranya, dan anda akan menyadari bahwa anda tidak perlu mencapai 50% dari volume maksimal untuk mendengarkan musik karena kualitas suara A5+ sudah lebih dari cukup. Anda membutuhkan 16 sampai 24-bit DAC (sehingga dapat menghubungkan A5 + melalui USB bukan 3.5mm jack audio), Audioengine menawarkan aksesoris yang cukup (mahal) karena menawarkan wireless audio tanpa melalui USB.

Berbicara tentang kualitas audio: A2 + terdengar seperti sebuah omong kosong dibandingkan dengan speaker lainnya, tetapi kenyataan bahwa speaker Audioengine A2+ mampu mengalahkan berbagai speaker di pasaran.

Speakers di Pasaran sekarang, akan lebih mengecewakan anda dengan barang kategory yang sama. Rendah, pertengahan ataupun tinggi rentangnya, semua sangat seimbang dan dapat terdengar. Sementara bass memang benar” mendukung lagu” yang saya mainkan, tetapi mereka tidak begitu luar biasa dan tidak mengesankan bagi saya. terdapat bass yang buruk dan ada juga yang suaranya terlalu berat untuk didengar. Audioengine A5+ sangat akurasi bahkan untuk digunakan dalam setup profesional. Jadi, mengapa tidak memilihnya?

Sekarang, Anda mungkin bertanya pada diri sendiri “Stefan, mengapa anda tidak memberikan nilai sempurna pada speaker A5 + karena anda mengatakan sebelumnya speaker A5+ banyak mengisi kebutuhan audio anda” Pertanyaan yang bagus.

Ini karena ukurannya – tidak, tidak, tidak – mereka tidak terlalu besar. Untuk harga, kategori, dan kualitas, A5+ adalah yang paling sempurna. anda akan tidak diragukan lagi dengan speaker berkualitas seperti A5+, sedangkan A2+, dalam bentuk mungil, dia tidak terkalahkan, karena tidak ada yang lain di pasaran yang menyerupai A2+. Saya mengatakan bahwa Audioengine menghasilkan speaker komputer terbaik untuk para konsumen dan banyak yang sudah mengatakan hal tersebut bukan hanya saya.

– Stefan Etienne pendiri/pemilik situs MemoLaptop. Berusia 17-tahun, menyukai teh, tenis, membaca, teknologi, game, dan lainnya.

Our Products

Check it out